[Review] L'Oreal Paris Revitalift Micro Essence di Kulit Berminyak

Saat sedang mencari essense yang tepat untuk melengkapi rangkaian skincare, saya dibuat penasaran oleh L'Oreal Revitalift Micro Essence. Produk yang hype dan banyak di review oleh kalangan beauty enthusiast ini berhasil membuat saya penasaran untuk mencobanya.

loeal revitalift micro essence
Review Loreal Revitalift

Hingga pada kesempatan #MondayBeauty ini. Saya akan menuliskan pengalaman dan review jujur saya selama 2 bulan lebih memakai L'Oreal Revitalift Micro Essence di wajah saya yang berminyak. 

Tanpa berlama-lama orientasi. Here we go! 


Packaging

L'Oreal Revitalift Micro Essence memiliki 2 varian kemasan yang berukuran 130ml dan 65ml yang saya beli ini. 

review loeal revitalift essence

First impression yang saya dapatkan saat pertama kali melihat essense ini adalah botol yang kokoh, desain elegan dengan tutup berwarna silver dan berbahan dasar kaca buram. Bahan dasar kaca ini membuat saya lebih berhati-hati karena rawan pecah. 

Kardusnya didominasi oleh warna merah dan silver. Di kardusnya juga terdapat informasi yang detail dan lengkap tentang produk. 


Claim

Menyerap hingga 10 lapisan, Revitalift Crystal Micro-Essence mengandung Centella Asiatica dan memiliki Skin Brightening Actives yang dapat membantu mempercepat proses peremajaan kulit, menyamarkan tampilan pori serta menghaluskan tekstur kulit agar wajah terasa lebih halus dan tampak muda. 


Ingredients 

AQUA/ WATER, BUTYLENE GLYCOL, ALCOHOL, HYDROXYETHYLPIPERAZINE ETHANE SULFONIC ACID, PROPANEDIOL, PPG-6-DECYLTETRADECETH-30, CAPRYLYL GLYCOL, SALICYLIC ACID, SODIUM HYDROXIDE, P-ANISICACID, ADENOSINE, CAPRYLOYL SALICYLIC ACID, ACETYLTRIFLUOROMETHYLPHENYL VALYLGLYCINE, DISODJUM EDTA, PARFUM/ FRAGRANCE, MADECASSOSIDE, BENZYL SALICYLATE, LIMONENE, LINALOOL, BENZYL ALCOHOL, PENTYLENE GLYCOL, FAEX EXTRACT/ YEAST EXTRACT, TOCOPHEROL (F.I.L B230141/1)


Tekstur

formula loreal revitalift essence

Karena bahan dasar utamanya adalah water, L'Oreal Revitalift Micro Essence memiliki tekstur yang cair seperti air. Meskipun mengandung alkohol, essense ini tidak meninggalkan kabar buruk di wajah saya yang sensitif. Selain itu, kandungan fragrance membuatnya beraroma bunga yang fresh, lembut dan tidak menyengat. 


Cara Pakai

🌸 Setelah menggunakan toner, tuang 1-4 tetes essense pada telapak tangan.
🌸 Usap perlahan.
🌸 Tap-tap (tepuk) secara lembut mulai dari dahi, kedua pipi, dagu, dan leher. 
🌸Tunggu hingga essense terserap sempurna. 

Biasanya saya menggunakan L'Oreal Revitalift Micro Essence 2 kali sehari, saat pagi dan malam hari. Tips dari saya, aplikasikanlah dengan kedua telapak tangan supaya lebih awet. Karena, jika menggunakan kapas tentu akan lebih banyak cairan yang terserap dan membuatnya lebih boros. 


Finish

aroma loreal revitalift essence

Setelah applied, saya merasa ada sensasi dingin pada wajah. Teksturnya yang cair membuat essense ini cepat meresap dan tidak meninggalkan kesan lengket. 

Sejauh ini, saya sangat puas dengan L'Oreal Revitalift Micro Essence karena sesuai dengan klaimnya. Saya benar-benar merasakan perubahan yang cukup signifikan selama menggunakan essense ini.

Wajah saya yang dulu kusam dan berminyak menjadi lebih halus, kenyal, dan cerah. Tidak hanya wajah, telapak tangan saya pun terasa lebih halus. Pori-pori besar yang selalu jadi musuh terbesar saya berangsur mengecil. Warna kulit yang tidak merata (belang) dan noda bekas jerawat pun tersamarkan. Yang paling saya suka, essense ini tidak menimbulkan jerawat atau pun beruntusan.


Price

Untuk ukuran travel size (65ml) yang saya beli dihargai sekitar Rp 110.000-150.000,- dan Rp 200.000,-an untuk ukuran 130ml. Menurut saya, harga itu cukup worth it dengan hasil yang saya dapatkan. Meskipun harus nabung berbulan-bulan, hehe...  

Kalian bisa membelinya di Official Shopee Store Loreal. atau di Sociolla, jangan lupa masukan kode SBN04B0D0 ya biar mendapatkan diskon tambahan. So far, L'Oreal Revitalift Micro Essence adalah essense terbaik yang pernah saya coba. Repurchase? Off course!

Thanks for reading 

With love,
andayani rhani

Reactions

22 Komentar

  1. wah lgsg ngiler deh ni kl ada kata2 bikin cerah :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Awalnya saya tertarik juga karena klaim ini kak hehehe dulu wajah saya kusam bangett

      Hapus
  2. Sempat ragu coba karena ada alkoholnya tapi ternyata nggak bereaksi negatif ya mbak. Aku mau coba juga deh kalo gitu.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Meski kulit saya sensitif tapi alhamdulillah tidak ada reaksi apa" sejak pertama pemakaian kak

      Hapus
  3. Wah pas banget nih serum di rumah abis. Tapi kira2 bakal cocok gak ya sama aku... kulitku berminyak juga sih.
    Nabung dulu deh ini mah hahaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih sudah berkunjung mbak Putri, wahh semangat menabung yah!

      Hapus
  4. Sudah lama lihat produk ini, jadi penasaran buat coba. Beneran sesuai klaim ya mba?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selama pamakaian alhamdulillah saya ngerasa perubahan yang bener" jauh mbak dan memang di kulit saya yang oily terasa sekali perbedaannya. Tulisan ini saya tulis pure berdasarkan pengalaman saya pribadi jadi tidak ada maksud promosi atau sponsor dari pihak manapun ^^

      Hapus
  5. Aku sering banget lihat produk ini dan lumayan tertarik untuk beli juga. Tapi ternyata ada yang kirimi aku produk yang hampir sama, hanya saja dengan brand yang berbeda jadi hasratku untuk beli ini jadi lebih teredam. Tapi kalau hasilnya sebagus itu, jadi pengen lagi deh. Hehehe.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih sudah mampir kak, selamat mencoba ya hehe

      Hapus
  6. cobain applikasiinnya pake silcot mbak... enak ituuu ngga kaya kapas biasa...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah boleh juga sarannya mbak, insyaa Allah akan saya coba

      Hapus
  7. Waah terimakasih reviewnya mbaa.. Aku juga udh coba dan lumayan worth it lah ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kembali kasih kak ^^ wahh ikut seneng dengernyaa!

      Hapus
  8. Hai mbak. ..
    Saya juga baru coba nih
    Moga worth it ya
    Tq utk review nya ya mbak

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama-sama kak! semoga reviewnya bermanfaat dan produknya cocok ya ^^

      Hapus
  9. produk dari Loreal memang nggak diraguin lagi nih, beneran bikin kulit kinclong, jadi makin muda kita, hihi..

    BalasHapus
    Balasan
    1. setuju kak! aku juga sekarang lagi pakai serumnya.

      Hapus
  10. Salam kenal kak, wah aku juga pakai nih di kulit berminyak dan jerawat aku mengering, suka sama produk ini soalnya cocok

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal juga kak Sandra. memang bagus banget essence yang satu ini kak!

      Hapus
  11. ini serum bukan sih kak? misal apply nya ngga sepaket sama skincare pack dia ini bahaya nggak ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya kak dia ini serum hanya bentuknya di dalam sheet mask (masker), its okay kok kalau digabung sm rangkaian skincare ini lainnya ^^

      Hapus

Thank you for your time to come by and leave comment! Follow me on Instagram @andayanirhani, let me know you found me from my blog, and I'll follow you back :)
-Xoxo